Tutorial Blog Mas Andes Official - Tips Blogging | Trik Blogger | Tutorial Blogger | Widget Blogger | Blog Design | Taktik SEO (Search Engine Optimization)

Merubah Windows XP Menggunakan Bahasa Indonesia

Semua Windows XP secara default adalah menggunakan bahasa Inggris. Bagi user pemula beranggapan bahwa jika OS windows computer menggunakan bahasa Indonesia pasti akan lebih mudah untuk dipelajari dan diterapkan. Akan tetapi hal tersebut tidak sepenuhnya benar, justru menggunakan bahasa inggris lebih mudah karena semua program computer yang support windows mayoritas menggunakan bahasa Inggris. Justru Bagi user pemula lebih disarankan untuk menggunakan bahasa inggris karena untuk untuk mempelajari hal tersebut tidaklah susah, user akan lebih menguasai dan tidak akan merasa kebingungan pada saat menggunakan komputer lain yang menggunakan bahasa Inggris. Akan tetapi tidak ada salahnya jika anda tetap ingin mencoba tampilan Windows XP menggunakan bahasa Indonesia, anda dapat merubah setting bahasa Inggris pada Windows XP menjadi Bahasa Indonesia dengan mudah menggunakan Language Interface Pack (LIP). Ketentuan untuk merubah Windows XP Menggunakan Bahasa Indonesia adalah sebagai berikut :
  • Windows XP anda harus asli/genuine (tidak dalam masa trial). Jika Windows XP anda masih trial sebaiknya anda terlebih dahulu Mengubah Windows XP Trial/Bajakan Menjadi Asli/Genuine.
  • Koneksi ke internet (untuk download dan validasi windows genuine)
  • CD Windows XP
  • Sistem Operasi versi Inggris 32-bit Windows XP dengan Service Pack 2 (SP2)
  • Ruang bebas 6,4 Mb untuk download
  • Ruang bebas 15 Mb untuk penyetelan
Jika ketentuan tersebut sudah terpenuhi, ikuti langkah-langkah merubah Windows XP menggunakan bahasa Indonesia :

2. Scroll kebawah dan pilih Bahasa Indonesia kemudian klik download pada sebelah kanannya.
3. Pada jendela selanjutnya diperlukan validasi untuk mengetahui Windows genuine, Klik Lanjutkan.
4. Download Plug-in Windows Genuine advantage kemudian jalankan/install.
5. Berikutnya pada tahap validasi windows. Klik lanjutkan untuk download Tool Genuine Check. Setelah selesai lalu jalankan tool tersebut kemudian akan muncul kode. Copy code tersebut kemudian paste kedalam kotak validasi yang tersedia dan klik Validasi.
6. Pada tahap ini Microsoft akan melakukan validasi Windows XP anda. Jika Windows XP anda asli maka akan tampil pada jendela keterangan bahwa Perangkat Lunak Microsoft Asli. Klik Download untuk download Language Interface Pack (LIP)
7. Setelah selesai download, jalankan LIP Setup.
8. Jika ada perintah memasukkan cd windows, maka masukkan CD Windows XP anda.
9. Muncul perintah untuk restart komputer, klik Ya.
10. Selesai dan Windows XP anda telah berubah menggunakan bahasa Indonesia.

Note: Tampilan bahasa Indonesia hanya berlaku pada system OS Windows dan tidak berlaku pada program aplikasi yang terinstall, seperti MS Office, Adobe Photoshop, dll. 

Berlangganan artikel via email

1 Response to "Merubah Windows XP Menggunakan Bahasa Indonesia "

Kalau Di windows 7 bisa di rubah dari bahasa inggris menjadi versi bahasa indonesia

Balas
  • Berkomentarlah dengan sopan dan bijak sesuai dengan isi konten.
  • Komentar yang tidak diperlukan oleh pembaca lain [spam] akan segera dihapus.
  • Apabila artikel yang berjudul "Merubah Windows XP Menggunakan Bahasa Indonesia " ini bermanfaat, share ke jejaring sosial.
Konversi Kode